Skip to main content

Tips Menulis Dapat Uang






Sumber: www.AnneAhira.com

Profesi penulis saat ini menjadi salah satu favorit pilihan masyarakat luas guna mendapatkan penghasilan. Hal ini dapat kita lihat dari banyaknya pusat-pusat pembelajaran menulis baik secara online atau di dunia nyata.

Kemajuan teknologi memungkinkan orang ‘bebas’ berekspresi melalui tulisan. Daya tarik yang paling besar dari profesi menulis, karena dengan menulis dapat uang tentu saja.

Imbalan dari Menulis

Dulu kegiatan menulis masih dipandang sebelah mata oleh kebanyakan masyarakat. Hal itu disebabkan karena dari aktifitas menulis jarang didapatkan imbalan berupa materi atau uang.

Sebagian besar penulis lama berkarya karena memang tuntutan jiwa mereka untuk memuaskan keinginan berekspresi. Jika beberapa penulis kemudian mendapatkan imbalan atas hasil karyanya, maka itupun masih dianggap belum layak jika dibandingkan dengan imbalan dari profesi lainnya.

Seiring dengan kemajuan peradaban manusia, profesi penulis juga maju cukup pesat. Bahkan seorang ibu rumah tangga dapat mempunyai sampingan sebagai penulis karena di era ini lewat menulis dapat uang.


Langkah Menjadi Penulis

Agar kegiatan menulis dapat uang, bukan sekedar hanya dapat berekspresi saja, maka ada beberapa langkah bermanfaat untuk pemula yang ingin meniti karir menjadi penulis.

  1. Jangan bermimpi untuk ‘tiba-tiba’ mendapatkan uang miliran rupiah seperti Andrea Hirata (Laskar pelangi), Habiburrahman el-Shirazy (Ayat-ayat Cinta) dan penulis terkenal lainnya. Semua orang yang sukses dalam bidangnya masing-masing (termasuk penulis) selalu melewati halangan dan rintangan guna menguji seberapa tangguh kemampuannya agar dapat dihargai oleh orang lain dengan baik. Hal tersebut tentu saja membutuhkan waktu dan ketelatenan tersendiri. Banyak anak muda yang kemudian gagal menjadi penulis dikarenakan kurang sabar.

  2. Banyak membaca. Semua penulis hebat tentu saja ‘rakus’ dalam membaca entah itu tulisan artikel kecil sampai dengan buku yang tebal. Kita tidak akan pernah dapat menulis dengan baik apabila dalam hal membaca juga buruk. Bagaimanapun sumber dari tulisan kita adalah ‘bacaan-bacaan’ yang telah tersedia di bumi ini, baik itu yang berupa tulisan nyata atau kiasan.

  3. Banyak berlatih. Ini adalah hal paling pokok bila ingin meniti karir menulis. Saat ini banyak sekali media di dunia nyata atau di internet yang dapat dimanfaatkan untuk berlatih menulis. Salah satunya lewat blog. Selain dapat mengekspresikan diri juga sekaligus menjadi tantangan agar tulisan kita dapat dibaca banyak orang. Tidak sedikit penulis yang berawal dari sekedar hobi menulis blog.

  4. Mengenal dunia kepenulisan dengan baik. Ikuti forum, milis, pelatihan atau organisasi dan semua hal ihwal tentang menulis. Pertama kita dapat mengenal jenis-jenis tulisan, teknik menulis serta berbagai profesi penulis. Manfaat kedua kita akan bertemu dengan orang-orang yang mempunyai minat sama. Ini menjadi awal yang baik guna membangun sebuah jaringan. Tidak ada seorang pun di dunia ini dapat menjadi sukses dan terkenal tanpa mempunyai jaringan.
Jika memang Anda serius untuk menulis dapat uang, maka ikutilah tips utama meniti karir menjadi penulis di atas. Selebihnya Anda tinggal mengembangkan kreatifitas dan mencari jalan sendiri untuk menjadi penulis sukses.

Comments

Popular posts from this blog

Penting nya Membentuk Komunitas Blogger

Setelah mengetahui manfaatnya memiliki Blog , kini kita akan membahas ‘Penting gak sih.. membentuk komunitas Blog..?’ Komunitas blogger adalah sebuah ikatan yang terbentuk dari [para blogger] berdasarkan kesamaan-kesamaan tertentu, seperti kesamaan asal daerah, kesamaan kampus, kesamaan hobi, dan sebagainya. Para blogger yang tergabung dalam komunitas-komunitas blogger tersebut biasanya sering mengadakan kegiatan-kegiatan bersama-sama seperti kopi darat. Untuk bisa bergabung di komunitas blogger, biasanya ada semacam syarat atau aturan yang harus dipenuhi untuk bisa masuk di komunitas tersebut, misalkan berasal dari daerah tertentu. Apa manfaat nya Komunitas Blogger ? Banyak Sekali manfaat yang didapatkan dari komunitas blogger : Kekayaan tidak hanya uang dan harta tapi social network aset , termasuk 'Komunitas Blogger adalah aset yang sangat berharga' yang dimliki seseorang Komunitas Blogger sebagai Citizen Journalism, merupakan media informasi milik warga dibentuk u

Pendidikan Gratis: Membangun Generasi Berkualitas

 "BANTEN BERSATU, NI'MATUS MEMIMPIN!  Suara Anda adalah kekuatan persatuan. Dukung Caleg PPP Tangsel, Banten, untuk merajut kebersamaan yang kuat!  #NiMatusBantenUnity #PPPforTangsel #BantenHebat" Lihat postingan ini di Instagram Sebuah kiriman dibagikan oleh Ni'matus Sa'adah (@atusaadah) "SIAP-SIAP BANTEN BANGKIT!   Suara Anda Punya Peran! Dukung Ni'matus Sa'adah, Caleg PPP Tangsel, Banten untuk Mewujudkan Mimpi Bersama! #NiMatusBantenMaju #PPPforTangsel #BantenLebihBaikBersama" **Partai Persatuan Pembangunan (PPP): Menuju Masyarakat Berkualitas dengan Program Unggulan** @nimatussaadah789 Ni'matus Sa'adah S.Pd untuk DPRD Provinsi, PPP No.urut 6   Selamat sore! Dalam kampanye yang dilakukan oleh Partai Persatuan Pembangunan (PPP) untuk Pemilihan Legislatif DPRD Banten, Ustadzah Ni'matus Sa'adah, caleg nomor 6, membawa misi utama untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat melalui program-program ung

Daftar Blogger Tangerang Selatan (Tangsel)

Salam Blogger, Bloger yang ada di Tangerang Selatan dan sekitarnya silahkan bergabung disini, mari kita "berbagi" sharing informasi dan Pengetahuan Serta "berbuat sesuatu yang bermanfaat" bagi kita maupun bagi Kota Tangerang Selatan Silahkan bergabung dan tinggalkan pesan, alamat URL Blog kamu pada kolom komentar dibawah ini... Terima kasih....